Melirik Kinerja PT BPR Talawi Sakato Sejahtera, Aset Tumbuh 5,91%, Laba Tumbuh 22,57%
- 5 Mei 2025
- Posted by: Admin BPR Talawi
- Category: Blog
Pertumbuhan labanya jauh melampaui pertumbuhan Asetnya. Itulah yang terlihat dari kinerja PT BPR Talawi Sakato tahun 2024. Total Aset tercapai Rp 19,16 Miliar, realisasi Kredit sebesar Rp 14,07 Miliar, Dana Pihak Ketiga sebanyak Rp 12,21 Miliar dan Laba Bersih Usaha sebesar Rp 505 juta. Seluruh indikator usaha ini bertumbuh secara year on year.
Laporan—Two Efly, Talawi
Manajemen PT BPR Talawi Sakato masih mampu mempertahankan trend pertumbuhan usaha di tahun 2024. Seluruh indikator usaha mencatatkan pertumbuhan. Mulai dari total Aset, realisasi Kredit, Dana Pihak Ketiga hingga ke besaran Laba usaha. Selain usaha yang bertumbuh, Kualitas Aktiva Produktifnya juga membaik seiring menurunnya ratio Non Perfomance Loan (NPL) dan Ratio BOPO.
“Alhamdulillah tahun 2024 kitabmasih bisa menjaga trend pertumbuhan usaha dan menebalkan laba. Pertumbuhan laba berada jauh di atas pertumbuhan aset. Total aset tercapai Rp 19,16 Miliar, realisasi Kredit sebanyak Rp 14,07 Miliar, Dana Pihak Ketiga terhimpun sebesar Rp 12,21 Miliar dan laba bersih usaha berhasil ditingkatkan dari Rp 412 Juta naik menjadi Rp 505 juta. Seluruh indikator usaha ini bertumbuh secara year on year,” ujar Direktur Utama PT BPR Talawi Sakato, Imran yang didampingi Direkturnya Jhony N kepada Padang Ekspres Jumat (25/4/2025).